Sosialisasi tentang Pendistribusian Rastra Tingkat Kecamatan
Pada hari Selasa, tanggal 17 Mei 2016, Di Kecamatan Kemranjen telah dilaksanakan Sosialisasi tentang Pendistribusian Rastra Tingkat Kecamatan, dengan pembicara Bapak Camat Widyo Satmoko, BA, Bagian Perekonomian Setda Bapak Ir. Ngadimin, MP dan Bulog Sub Drive IV Banyumas yang berada di Purwokerto Bapak Abdullah. Kegiatan ini bertujuan untuk memberdayakan aparatur pemerintah kecamatan dalam upaya pendistribusian rastra melalui peningkatan Tepat Sasaran, Tepat Harga, Tepat Waktu, Tepat Jumlah, Tepat Kualitas, Dan Tepat Administrasi. Dari hasil monitoring pada akhir tahun 2015 yang dilaksanakan oleh Inspektorat, Bulog, LSM dari Provinsi Jawa Tengah, Tim dari Kabupaten Banyumas, dan Tim dari Kecamatan Kemranjen ditemukan hal- hal yang belum sesuai dengan indikator pendistribusian 6 tepat. Diharapkan sosialisasi yang dilaksanakan dapat meminimalisir bahkan menghilangkan hal- hal yang tidak sesuai.
Monitoring pendistribusian Rastra dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang disepakati bersama, yaitu pada tanggal 10 Mei, 12 Mei, 18 Mei, 23 Mei, 24 Mei, 26 Mei, dan 27 Mei 2016. Dengan adanya monitoring dan evaluasi yang dilakukan oleh Tim Rastra Kecamatan diharapkan pendistribusian rastra di Desa – desa dalam wilayah Kecamatan Kemranjen dapat selalu Tepat Sasaran, Tepat Harga, Tepat Waktu, Tepat Jumlah, Tepat Kualitas, Dan Tepat Administrasi. Pihak Kecamatan berharap agar kegiatan Monitoring ini dapat didukung oleh pihak Kabupaten terutama Bagian Perekonomian Setda Kabupaten Banyumas dan Bulog Sub Drive IV, agar turun langsung ke Desa untuk melakukan monitoring.
Pemberian reward bagi Desa yang selalu tepat waktu dalam pembayaran Harga Tebus Rastra, yaitu Desa Petarangan. Reward bertujuan agar desa- desa dapat mengutamakan pembayaran sesuai dengan waktu yang ditentukan. Pada tanggal 9 Juni 2016.